Antarmuka pengguna (bahasa Inggris:user interface) merupakan bentuk tampilan grafis yang berhubungan langsung
dengan pengguna (user). Antarmuka pengguna berfungsi untuk
menghubungkan antara pengguna dengan sistem operasi, sehingga komputer tersebut
bisa digunakan. Antarmuka pengguna, dalam bidang desain industri interaksi
manusia-mesin, adalah sebuah tempat di mana interaksi antara manusia dan mesin
terjadi.
A.Tujuan Interface
Secara umum, tujuan
dari teknik interaksi manusia-mesin adalah untuk menghasilkan sebuah antarmuka
pengguna yang membuatnya mudah, efisien, dan menyenangkan untuk mengoperasikan
sebuah mesin dengan cara yang menghasilkan hasil yang diinginkan. Ini biasanya
berarti bahwa operator harus menyediakan input minimal untuk mencapai output
yang diharapkan, dan juga bahwa mesin harus meminimalkan output yang tidak
diinginkan.
B.
Perbandingan Interface Blogspot dan Wordpress
Secara umum Blogger (blogspot) dengan WordPress itu sama saja,
keduanya sama-sama penyedia plaftform gratis. Tetapi banyak juga perbedaan
keduanya. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Perbandingan interface (antar muka) kedua blog tersebut antara lain:
1. User Interface atau Kemudahan pengoperasian. Keduanya memiliki tata letak menu yang berbeda, keduanya juga
mudah dioperasikan karena menyediakan layanan dalam bahasa Indonesia.
2. Tampilan Preview Blog. Baik Blogspot maupun WordPress sama-sama bagus dan
menarik.
3. Tampilan Login. Untuk masuk ke Blogger maupun WordPress ada sedikit perbedaan. Untuk
masuk ke admin Blogger memasukkan e-mail dan password, sedangkan untuk masuk ke
WordPress bisa memasukkan e-mail atau username dan password.
4.
Tampilan
Dashbor (halaman admin). Baik Blogger maupun WordPress memiliki menu yang
hampir sama, tapi sajian tampilannya berbeda.
5. Fitur, Widget dan Tata Letak. Posisi menu sama yaitu di sebelah kiri sedangkan
pengaturan widgetnya ada disebelah kiri. Bedanya kalau Blogger sudah muncul
tata letaknya, sedangkan WordPress pengaturan widget disesuaikan dengan
templet/tema yang dipilih. Fitur. Baik blogger
maupun WordPress terdapat banyak fitur, tetapi blogger lebih menonjol dalam hal
ini, karena blogger menyedian fitur pengeditan html, maka kita bisa menambah
widget dari bloger maupun pihak ketiga yang akan mempercantik tampilan
blog, kita juga bisa juga menambah javascript. Sedangkan fitur pada
WordPress sangat terbatas, kita idak bisa menambah widget dari pihak ketiga.
Namun ini menguntungkan bagi pengunjung blog WordPress, karena tidak
berisi widget-widget, blog WordPress sangat ringan, jadi tidak membutuhkan
waktu lama dalam loading halaman blog.
7. Statistik. Grafik dan data lengkap jumlah pengunjung blog.
Pada keduanya terdapat fitur ini. Sehingga kita bisa melihat data pengunjung
blog kita. Pada blogger lebih lengkap dengan menampilkan sumber lalu
lintas/link, asal Negara pengunjung, jenis mesin pencari, dan jenis OSnya.
C.
Type – type Interface
Secara umum antarmuka dibagi menjadi 2 tipe yaitu CLI dan GUI.
a)
CLI (Command Line
Interface)
CLI adalah tipe
antarmuka dimana pengguna berinteraksi dengan sistem operasi melalui text
terminal. Pengguna menjalankan perintah dan program di sistem operasi tersebut
dengan cara mengetikkan barisbaris tertentu.
Meskipun memiliki
konsep yang sama, tiap-tiap sistem operasi memiliki nama atau istilah yang
berbeda untuk CLI-nya. UNIX memberi nama CLI-nya sebagai bash, ash, ksh, dan
lain sebagainya. Microsoft Disk Operating System (MS-DOS) memberi nama
command.com atau Command Prompt. Sedangkan pada Windows Vista, Microsoft
menamakannya PowerShell. Pengguna Linux mengenal CLI pada Linux sebagai
terminal, sedangkan pada Apple namanya adalah commandshell.
b)
GUI (Graphics User Interface)
GUI adalah tipe
antarmuka yang digunakan oleh pengguna untuk berinteraksi dengan sistem operasi
melalui gambar-gambar grafik, ikon, menu, dan menggunakan perangkat penunjuk
(pointing device) seperti mouse atau track ball. Elemen-elemen utama dari GUI
bisa diringkas dalam konsep WIMP (window, icon, menu, pointing device).
Sebuah sistem
operasi dianggap bagus jika tampilan luarnya (GUI-nya) bagus, walaupun komponen
sistem operasi tidak hanya GUI saja. Jadi, penilaian terhadap sebuah sistem
operasi tidak bisa hanya dari satu komponen saja. Hal ini dikarenakan GUI
adalah kesan pertama pengguna dengan sistem operasi itu. Setiap pengembang
sistem operasi berlomba-lomba mengembangkan GUI-nya dengan keunggulannya
masing-masing.
D.
Type – Type Interaksi
Ada 5 tipe utama
interaksi untuk user interaction:
1.
Direct manipulation
– pengoperasian secara langsung :
interaksi langsung
dengan objek pada layar.
2.
Menu selection –
pilihan berbentuk menu :
Memilih perintah
dari daftar yang disediakan.
3.
Form fill-in –
pengisian form :
Mengisi area-area
pada form.
4.
Command language –
perintah tertulis :
Menuliskan perintah
yang sudah ditentukan pada program.
5.
Natural language –
perintah dengan bahasa alami :
Menggunakan bahasa
alami untuk mendapatkan hasil.
Kesimpulannya
Interface adalah sistem yang memungkinkan pengguna yaitu manusia untuk berinteraksi
dengan komputer sehingga komputer dapat menjalankan proses input-output melalui
antarmuka. Antarmuka terdapat 2 macam, berbasis teks (CLI) dan berbasis grafik
(GUI).
Sumber
:
- Wikipedia
Indonesia - https://id.wikipedia.org/wiki/Antarmuka_pengguna.
Akses tanggal 21 April 2013.
- Rion
Permana - http://rionpermana.wordpress.com/perbedaan-cli-dan-gui/.
Akses tanggal 21 April 2013.
- Khakimah
- http://khakimah.blogspot.com/2012/08/kajian-materi-interaksi-manusia-dan.html.
Akses tanggal 21 April 2013.
- Santosa,
Insap. INTERAKSI MANUSIA & KOMPUTER Teori dan Praktek. Penerbit
Andi. Yogyakarta : 1997.
No comments:
Post a Comment